Wow!, Ini adalah 10 Jenis Bebek Petelur Terbaik di Dunia

Bebek petelur merupakan jenis unggas yang hampir bisa ditemukan di seluruh penjuru dunia.

Selain daging nya yang lezat bebek juga menghasilkan telur yang tidak kalah nikmat bila dibandingkan dengan telur ayam.

Meskipun  jenis bebek ada 120 spesies namun tidak semua nya cocok di sebut bebek petelur.

Dalam hal ini bebek petelur adalah jenis bebek yang dipelihara di peruntukan untuk menghasilkan telur bukan untuk diambil daging nya atau bahkan sebagai pajangan yang biasa di sebut bebek hias.

Berikut adalah sepuluh jenis bebek petelur yang terbaik sedunia

1. Khaki Campbell Duck

Produktivitas telur dari Bebek  Khaki Campbell ini tidak dapat ditandingi oleh bebek jenis lain.

Si Khaki Campbell ini rata-rata bertelur 325 telur dalam setahun. 

Sepasang Bebek Campbell Ducks | image 1
Sepasang Bebek Campbell Ducks | image 1

Jenis bebek ini mulai bertelur antara usia 5 dan 7 bulan.

Produktivitas dari jenis bebek ini akan mengalami puncaknya di usia remaja atau di tahun pertama bebek mulai bertelur dan akan terus menurun seiring dengan usianya.

2. Welsh Harlequin Duck?

Jenis bebek Welsh Harlequin ini setiap tahunnya ia bertelur sekitar 300 telur. Bebek ini memiliki temperamen yang jinak dan menyenangkan.

Telurnya biasanya warnaya putih dan keunggulan lainya yakni ukuran telurnya yang bisa di bilang jumbo.

Welsh harglequin duck | image 2
Welsh harglequin duck | image 2

Untuk berat telurnya bisa mencapai 75 hingga 85 gram.

Jenis bebek Welsh Harlequin Duck termasuk jenis yang mudah untuk dirawat.

3. Indian Runner Duck?

Bebek Indian Runner  ini memang memiliki pesona yang tersendiri.

Bentuk tubuh nya yang tinggi dan ramping cukup menjadi identitas yang sangat mencolok.

Indian Runner Duck | image 3
Indian Runner Duck | image 3

Bebek ini mampu bertelur sekitar 300 telur per tahun. Telur nya berwarna putih dan ukuranya juga tergolong besar.

Baca Juga!  Kenapa Bebek Tidak Bertelur Setiap Hari? Apa Penyebabnya?

Di usia 5 bulan Bebek Indian Runner  ini sudah mulai bertelur. Bahkan di dapati usia 4 bulan bebek ini sudah bisa bertelur.

Dengan berat bertelur rata-rata 78 gram, ukuran nya cukup bisa di bilang jumbo.

Namun, dilihat dari besaran telur nya tidak sebanding dengan konsumsi pakan nya yang cukup hemat.

4. Magpie Duck?

Bebek Magpie merupakan ras bebek bertelur yang cukup  produktif. Dia  bertelur antara 250 dan 300 butir setahun.

Magpie Duck | image 4
Magpie Duck | image 4

Saat bebek ini berumur 25 hingga 30 minggu, mereka sudah  mulai bertelur.

Keunggulan dari bebek ini juga nampak di ketahanan fisiknya karena Bebek Magpie sangat tahan dengan serangan penyakit.

Baca juga : 19 Peluang Usaha Ternak yang Mudah, Pahami Cara Bisnis Ternaknya Dulu

5. Ancona Duck

Bebek Ancona adalah ras tujuan ganda yang sangat baik. Sebenarnya bebek ini bisa untuk petelur maupun pedaging. Untuk produksinya antara 210 dan 280 telur per tahun.

Ancona Duck | image 5
Ancona Duck | image 5

Sejak usia 5 bulan bebek Ancona ini sudah mulai bertelur. Kelebihan lain dari Bebek Ancona ini yakni  periode bertelur yang cukup panjang bisa mencapai 5 hingga 8 tahun.

Berat telur nya cukup mantap di angka 70 gr per butirnya.

6. Silver Appleyard Duck?

Bebek Silver Appleyard adalah bebek yang cukup produktif karena memiliki produksi telur yang mencapai 270 telur pertahunya. 

Silver Appleyard Duck | image 6
Silver Appleyard Duck | image 6

Dengan daging nya yang memiliki kekhasan tersendiri Bebek Silver Appleyard ini juga cocok untuk di jadikan bebek pedaging.

Warna nya pun menarik jadi banyak juga yang memelihara bebek ini sebagai bebek hias di halaman belakang rumah.

7. Pekin Duck?

Bebek Pekin adalah salah satu jenis bebek yang kebanyakan di peruntukan untuk menjadi bebek pedaging.

Walaupun berasal dari Cina namun jenis bebek ini banyak di kembangkan di Amerika.

Namun di balik lezatnya daging Bebek Pekin ini telurnya juga tidak kalah enak saat di konsumsi. 

Pekin Duck | image 7
Pekin Duck | image 7

Usia nya yang panjang bisa mencapai 10 tahun saat di pelihara untuk bebek petelur menjadikan bebek ini semakin menguntungkan bila di gunakan menjadi bebek petelur.

Baca Juga!  Cara Beternak Bebek Secara Intensif

Berat dari telur Bebek Pekin tergolong super berat karena bisa mencapi berat 100 gr per butirnya.

8. Saxony Duck?

Bebek Saxony mempunyai kemampuan produksi telur  190 dan 240 telur per tahun nya. Telurnya berwarna putih.

Saxony Duck | image 8
Saxony Duck | image 8

Jenis bebek ini memang populer menjadi bebek pedaging namun kemampuan bertelurnya yang cukup banyak menjadikan bebek ini bisa di golongkan ke dalam jenis bebek petelur.

Jenis ini adalah jenis bebek dari German dan tergolong bebek yang mudah untuk di pelihara.

9. Abacot Ranger Duck?

Bebek Abacot Ranger memiliki dwi funngsi yang cocok untuk menghasilkan daging dan telur.

Rata-rata 200 telur putih dapat dihasilkan dari jenis bebek di setiap tahunnya.

Abacot Ranger Duck | image 9
Abacot Ranger Duck | image 9

Memang ukuran dari Bebek Abacot Ranger ini  relatif kecil. Untuk berat telurnya antara 65 dan 75 gram

10. Orpington Duck?

Bebek Orpington memiliki masa hidup yang panjang sekali, dia bisa hidup antara delapan sampai dua belas tahun.

Bahkan bila di rawat dengan baik bebek ini bisa bertahan hidup hingga berusia 15 tahun. Untuk kemampuan bertelur sekitar 220 telur dalam setahun.

Telurnya sendiri memiliki berat kisaran 80 sampai 90 gr. Bebek ini juga memiliki kemampuan mengeram yang bisa di bilang “juara mengeram”.

Orpington Duck | image 10
Orpington Duck | image 10

Dari 10 bebek di atas memang sebagaian besar hanya bisa di temukan di luar negri dan belum masuk ke Indonesia.

Namun untuk bebek petelur unggul Anda bisa memelihara jenis bebek mojosari. Bebek mojosari ini asli dari Mojokerto, Jawa Timur.

Dan sudah sangat terkenal di bumi nusantara ini bila jenis bebek mojosari ini jenis bebek lokal terbaik dalam menghasilkan telur.

Baca : 8 Poin Penting Cara Ternak Bebek Petelur Mojosari bagi Pemula

Bebek mojosari | image 11

Bila Anda ingin beternak bebek petelur khususnya bebek mojosari Anda bisa hubungi kami untuk kami sediakan bibit atau DOD nya.

Pengiriman kami menjangkau ke seluruh Indonesia. Hubungi nomor layanan pelanggan kami di bawah ini ya : 

WHATSAPP/TELPON/SMS

0856-4772-3888

CS 2
0812-4648-2525

CS 3
0813-6330-7506

Promo DOC KUB
5/5 - (6 votes)
Pak Agus dan hobiternak.com

Agus Harianto S.Pt & Hobi Ternak Team 9

Tim hobiternak.com dalam penulisan artikel nya di dukung oleh Bapak Agus Harianto S.Pt, beliau sosok senior di dunia peternakan di Indonesia alumni Fakultas Peternakan dan bersinergi dengan Akademisi lainya. Kami senantiasa berikhtiar berbagi tulisan yang bermanfaat.

Komentar, kritik dan saran yang membangun sungguh merupakan energi positif bagi kami.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

× GRATIS Konsultasi atau order via WA