Bisnis Penetasan dan Penyediaan DOC Ayam Kampung Super

Bisnis Penetasan dan Penyediaan DOC Ayam Kampung Super

Dalam bisnis ayam kampung Super, ada banyak sisi-sisi yang bisa dijadikan ladang bisnis bagi kita. Mulai dari usaha penetasan dan penyediaan DOC, distributor DOC ke berbagai wilayah di Indonesia, pembesaran DOC hingga menjadi ayam siap jual, mensuplai ayam siap potong ke berbagai rumah makan dan supermarket sampai pembuatan makanan siap jual.

Tingginya permintaan akan ayam Kampung Super menjadi salah satu daya tarik bisnis Joper. Maraknya daging ayam Leghor yang harganya lebih murah, tidak menyurutkan minat akan ayam Joper. Banyak masyarakat yang tidak bisa berpaling dari ayam Jawa yang dari rasanya memang lebih enak, gurih dan bertekstur padat dibandingkan dengan ayam potong atau ayam leghor. Harganya yang lebih mahal tidak menjadi kendala dalam menentukan pilihan daging yang akan disajikan untuk keluarga tercinta.  Dan jika dicermati memang banyak jenis masakan yang lebih sesuai jika mengunakan bahan baku ayam kampung. Hal itu menjadi suatu kelebihan ayam Jawa super dibandingkan dengan jenis ayam potong.

DOC Ayam Jawa Super
DOC Ayam Jawa Super

 

Salah satu yang bisa dijadikan bisnis yaitu usaha penetasan dan penyediaan ayam DOC ayam kampung super. Untuk menyediakan indukan yang bisa menghasilkan telur siap tetas, anda harus menyeleksi beberapa indukan agar dapat menghasilkan keturunan yang bagus pula. Ciri-cirinya dengan melihat postur tubuhnya yang tegap, mata jernih dan tajam, sehat, tidak cacat, dari keturunan ayam yang menghasilkan daging yang banyak, bulunya sempurna. Dari beberapa kali seleksi nanti akan mendapatkan bibit unggul yang bisa kita jadikan indukan jantan dan betina.

Seleksi Telur tetas

Dari hasil perkawinan turunan pertama ( F1) maka kita akan mendapatkan telur tetas yang harus kita seleksi. Kriteria yang bagus adalah :

  1. Berat telur berkisar 39-55 gram per butir
  2. Permukaan telur bersih dan halus
  3. Warna kulit telur putih kecoklatan
  4. Bentuk telur oval
  5. Warna cangkang telur merata dan tidak retak kulitnya
Baca Juga!  Beberapa Pertanyaan Seputar DOC Ayam Kampung Super

Dari berbagai spesifikasi tersebut, maka kita dapat mendapatkan telur tetas yang berkualitas. Setelah itu tahap selanjutnya adalah memasukkan telur ke dalam mesin penetas. Untuk lebih memudahkan gunakan mesin penetas otomatis yang sudah terbukti keakuratannya. Setelah 21 hari dalam mesin penetas, telur mulai menetas. Biarkan anakan ayam beberapa lama, setelah bulunya kering barulah kita pindahkan ke dalam boks khusus berpenghangat.

  Sebelum dimasukkan ke dalam kandang, ada beberapa persiapan yang harus kita lakukan :

  1. Ayam DOC harus kita bersihkan dari berbagai kotoran
  2. Kandang yang akan ditempati harus terlebih dahulu di cuci dengan menggunakan air yang bertekanan tinggi
  3. Setelah kering barulah kita taburkan kapur Tohor pada seluruh bagian kandang, termasuk lantai dan dinding kandang. Pastikan semua rata diberi kapur.
  4. Setelah itu perlu pembilasan dengan menggunakan desinfectan pada bagian yang telah diberi kapur tohor sebelumnya. Pembilasan meliputi seluruh bagian kandang termsuk peralatan makanan dan minuman.
  5. Pada lantai kandang ditaburi litter atau serutan kayu. Bisa juga berupa sekam padi. Untuk ketebalan sekitar 5-8 cm.
  6. Membuat dan memasang seng untuk kandang DOC dengan ketinggian sekitar 40-50 cm. Bentuknya berupa lingkaran agar anak ayam mendapatkan panas secara lebih merata dan membuat mereke berkumpul.
  7. Mempersiapkan tempat pakan dan minum untuk ayak ayam DOC.
  8. Menyiapkan pemanas buatan. Bisa dari bohlam atau briket batubara
  9. Pemasangan plastik pada bagian dinding kandang agar terhindar dari masuk angin.

 

Itulah beberapa tahapan dalam bisnis penetasan dan penyediaan DOC ayam kampung super. Dengan mengikuti langkah-langkah dan tahapan yang harus dilalui, maka penyediaan dan penetasan DOC akan berjalan dengan baik.  Hal penting lainnya, anda harus mengetahui pangsa pasar dan cara pendistribusian agar produk DOC yang dihasilkan dapat terserap dengan cepat. Namun saat ini,  permintaan yang tinggi justru membuat peternak DOC kewalahan dalam memenuhi permintaan pasar. Dan ini merupakan peluang yang bagus untuk anda. Selamat mencoba.

Baca Juga!  5 Hal yang Menyebabkan Ketidakseragaman Pada Pertumbuhan Ayam Kampung Super

 

Silahkan hubungi kami kapan saja di untuk mendapatkan bibit ayam kampung super berkualitas:

 

SMS/CALL/WHATSAPP

0812-2028-8686

Indosat:
0856-4772-3888
0857-2932-3426

Telkomsel:
081220288686
0822-2123-5378

XL:
0819-3140-9353

Email : hobiternakmail@gmail.com

Kata terkait:

Ayam kampung super, doc ayam kampung super, jual ayam kampung super, kandang ayam kampung, kandang ayam kampung, harga ayam kampung super, ternak ayam kampung super

Rate this post
Pak Agus dan hobiternak.com

Agus Harianto S.Pt & Hobi Ternak Team 9

Tim hobiternak.com dalam penulisan artikel nya di dukung oleh Bapak Agus Harianto S.Pt, beliau sosok senior di dunia peternakan di Indonesia alumni Fakultas Peternakan dan bersinergi dengan Akademisi lainya. Kami senantiasa berikhtiar berbagi tulisan yang bermanfaat.

Komentar, kritik dan saran yang membangun sungguh merupakan energi positif bagi kami.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

× GRATIS Konsultasi atau order via WA