
5 Keunggulan Ayam Jawa Super Sebagai Peluang Usaha dalam Bidang Peternakan Ayam
Peluang Usaha Budidaya Ayam Jawa Super Membudidayakan ayam jawa super atau ayam kampung super bisa menjadi peluang bisnis baru bagi para peternak ayam. Ayam jawa super merupakan jenis ayam yang dimanfaatkan dagingnya atau biasa disebut dengan jenis ayam pedaging. Budidaya ayam jawa super bisa menjadi bisnis yang cukup menguntungkan bila ditekuni. Karena sebagian besar peternak ayam masih jarang yang memilih ayam ini untuk dibudidayakan sebagai usahanya. Sehingga peluang usaha budidaya ayam jawa super ini masih luas. Beternak ayam jawa super bisa dikatakan menguntungkan, karena pada umumnya para peternak ayam kampung kerap mengeluh. Keluhan peternak ayam kampung dikarenakan lambatnya pertumbuhan ayam, sehingga masa panen yang diperlukan cukup memakan waktu. Namun seiring ditemukannya jenis ayam jawa super, masalah peternak ayam yang memiliki kendala lambatnya pertumbuhan ayam sudah bukan menjadi kendala lagi. Dengan…