Apakah Beternak Ayam Kampung Super (Joper) Menjelang Ramadhan Menguntungkan?

Beberapa bulan lagi tidak di sangka sudah memasuki bulan Ramadhan kembali. Semua umat Muslim pasti sudah tidak sabar lagi menunggu datangnya bulan Ramadhan yang penuh berkah. Bulan Ramadhan adalah dimana semua umat muslim di berikan waktu yang istimewa dari Allah SWT untuk merefleksikan diri dan menumbuhkan sisi spiritualnya. Di bulan Ramadhan ini juga kita melakukan ibadah dengan timbalan pahala yang berlipat ganda tidak seperti bulan-bulan biasanya. 

Ngomong-omong soal bulan Ramadhan apa sih usaha atau bisnis yang bisa di mulai sebelum bulan Ramadhan datang dan menghampiri kita ?

Pada bulan Ramadhan banyak masyarakat yang mencari daging ayam untuk di masak sebagai menu buka puasa dan menu sahur juga. Banyaknya konsumen yang mencari daging ayam, membuat para peternak kewalahan untuk memenuhi permintaan tersebut. Dengan munculnya permasalahan tersebut maka Anda bisa mengambil potensi bisnis dari masalah tersebut.



Apakah Beternak Ayam Kampung Super (Joper) Menjelang Ramadhan Menguntungkan ?

Dengan apa masalah tersebut bisa di pecahkan ?

Beternak ayam kampung  superlah jawaban dari masalah tersebut. Beternak ayam kampung super atau JOPER sebelum ramadhan dapat menjadi peluang bisnis bagi Anda. Alasannya karena banyak dari masyarakat yang saat buka puasa maupun sahur  ingin makanan yang enak dan lezat. Tidak saat bulan Ramadhan saja setelah bulan Ramadhan atau biasa kita sebut Idul Fitri pun juga masih banyak yang mencari. Mengapa begitu, karena biasanya masyarakat saat Idul Fitri membuat menu makanan seperti Gulai Ayam, Opor Ayam dan berbagai masakan yang berbahan dasar daging ayam.

Baca Juga!  5 Ciri-ciri DOC Ayam Dehidrasi (Kekurangan Cairan)

Daging ayam memang menjadi primadona dari kalangan bawah sampai kalangan atas. Rasanya yang lezat membuat masyarakat tidak merasa bosan apabila memakan masakan ini.

Ayam apa yang cocok Anda pelihara agar sebelum Bulan Ramadhan sudah bisa di panen?

Sebenarnya banyak jenis ayam yang bisa Anda pelihara, namun sedikit yang memiliki masa panen yang cepat dan memiliki kualitas daging yang bagus. Ada beberapa pilihan yang bisa Anda pilih. Namun kami menyarankan Anda untuk beternak ayam kampung super (JOPER).

Apa itu JOPER?

JOPER (ayam kampung super) adalah salah satu jenis ayam pedaging yang memiliki masa panen yang lebih cepat di bandingkan dengan jenis ayam lainnya. Ayam joper hadir dari persilangan antara ayam bangkok pejantan dengan ayam petelur betina.

Ayam Joper persilangan dari ayam bangkok pejantan dengan petelur betina
Ayam Joper persilangan dari ayam bangkok pejantan dengan petelur betina

Kelebihan dari ayam ini adalah :

  • Memiliki pertumbuhan yang cepat
  • Masa panen 60 hari atau 2 bulan
  • Keseragaman produksi
  • Lebih tahan terhadap berbagai penyakit
  • Saat ini banyak peternak ayam yang lebih memilih ayam kampung super

Mencoba beternak ayam kampung super (Joper)  apa salahnya. Karena saat ini banyak para peternak pemula yang mencoba untuk beternak ayam kampung super. Alasan mereka beternak ayam kampung super  yaitu ayam kampung super mudah untuk di ternak dan perawatannya sama seperti jenis ayam kampung biasa dan masa panennya cepat.

DOC Ayam Joper usia baru saja menetas siap untuk dikirimkan
DOC Ayam Joper usia baru saja menetas siap untuk dikirimkan

Berbicara mengenai masa panen, memang benar ayam kampung super memiliki pertumbuhan yang cepat dan masa panen yang cepat juga. Jadi, apabila Anda memelihara ayam kampung super sebelum bulan Ramadhan maka akan menguntungkan bagi Anda.

Baca Juga!  Mengenal Agribisnis Pola Kemitraan Pada Pembesaran Ayam Kampung Super

Kapan Anda bisa membeli ayam kampung super (Joper)?

Waktu yang tepat untuk memesan DOC ayam kampung super yaitu beberapa bulan sebelum Ramadhan. Mengapa begitu, karena waktu sebelum Ramadhan banyak para peternak yang akan memesan DOC ayam kampung super agar saat Ramadhan sudah bisa di panen. Biasanya pemesanan DOC Joper itu inden dahulu jadi Anda perlu memesannya terlebih dahulu agar tidak kehabisan stock dan tidak mendapat antri yang cukup lama.

Berapa harga doc ayam Joper saat ini ?





Kapan Anda bisa membeli ayam kampung super (Joper)?

Dan apabila Anda tertarik untuk beternak ayam kampung super kami hobiternak.com menyediakan DOC atau bibit ayam usia baru saja menetas. Kami siap mengirimkan ke seluruh wilayah Indonesia yang terjangkau kargo hewan. Untuk ke wilayah pulau Jawa kami kirimkan via kereta pengambilan di kargo stasiun dan untuk ke luar pulau Jawa kami kirimkan via pesawat pengambilan di kargo bandara. Silahkan hubungi layanan pelanggan kami di nomor bawah ini baik via Watsapp atau telepon :

WHATSAPP/TELPON/SMS

0856-4772-3888

CS 2
0812-4648-2525

CS 3
0813-6330-7506

Promo DOC KUB

Kata terkait :
Ternak joper bulan ramadhan, Peluang usaha di bulan ramadha, Ramadhan penuh berkah, Apa itu joper, Ciri – ciri Joper, Kelebihan ayam Joper

_Meilani Sawitri_

5/5 - (15 votes)
Pak Agus dan hobiternak.com

Agus Harianto S.Pt & Hobi Ternak Team 9

Tim hobiternak.com dalam penulisan artikel nya di dukung oleh Bapak Agus Harianto S.Pt, beliau sosok senior di dunia peternakan di Indonesia alumni Fakultas Peternakan dan bersinergi dengan Akademisi lainya. Kami senantiasa berikhtiar berbagi tulisan yang bermanfaat.

Komentar, kritik dan saran yang membangun sungguh merupakan energi positif bagi kami.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

× GRATIS Konsultasi atau order via WA